4 Jenis Buket Wisuda Yang Tepat Untuk Merayakan Hari Spesial Anda

4 Jenis Buket Wisuda Yang Tepat Untuk Merayakan Hari Spesial Anda

Merayakan momen wisuda dengan memberikan kado spesial menjadi momen utama setiap orang. Memberikan bunga wisuda sepertinya sudah menjadi agenda rutin dan lazim dilakukan sebagai hadiah dan ekspresi ikut bergembira merayakan hari spesial Anda. Inilah beberapa jenis buket wisuda terbaik untuk hari terbaik Anda juga.

Buket wisuda

Buket Mawar

Buket bunga yang pertama adalah buket mawar. Sudah menjadi rahasia umum bahwa bunga mawar menjadi pilihan utama untuk buket bunga untuk menyambut wisuda. Anda bisa memilih buket bunga mawar dalam berbagai pilihan seperti bunga mawar merah, mawar putih, mawar kuning, ataupun merah muda. Semua buket bunga mawar tersebut menjadi pilihan bagus untuk diberikan di momen wisuda. Ada buket bunga yang dilengkapi tanpa boneka tetapi ada yang sudah dilengkapi dengan boneka. Jadi, Anda bisa memilihnya sesuai dengan keinginan dan budget Anda. Range harga yang ditawarkan bermacam-macam tergantung isian bunga dan kombinasi penataan bunga di dalam buketnya.

Buket Bunga Matahari

Tak hanya buket bunga mawar saja, buket wisuda lainnya bisa Anda dapatkan di toko bunga terbaik. Anda bisa memilih buket bunga matahari. Bunga matahari melambangkan kehangatan dan semangat. Ini berarti bahwa Anda ingin menyemangati sahabat Anda yang baru lulus dengan buket bunga ini agar berjuang untuk meraih masa depan yang cerah. Buket bunga matahari ini sudah dilengkapi dengan kartu ucapan dan boneka kecil yang membuatnya lebih menarik. Bunga ini terlihat indah dan menarik.

Buket Bunga Tulip

Bunga tulip menjadi bunga utama yang dipakai dalam buket bunga untuk perayaan wisuda sahabat Anda. Bunga tulip yang dipakai haruslah berwarna cerah seperti kuning, putih, dan pink agar bisa menyampaikan pesan semangat wisuda untuk orang-orang terkasih. Buket bunga tulip ini dikombinasikan dengan bunga lain sesuai dengan kebutuhan agar terlihat menarik dan tidak monoton. Harga yang ditawarkan juga bervariasi tergantung besar kecilnya buket bunga itu sendiri.

Buket Bunga Lili

Buket bunga lili menjadi pilihan lainnya untuk diberikan kepada sahabat yang merayakan wisuda. Bunga ini disukai karena baunya yang harum dan terlihat sederhana tetapi indah. Buket bunga ini bisa menjadi pilihan tepat saat perayaan wisuda. Anda bisa meminta untuk menyisipkan kartu ucapan selamat wisuda sehingga buket ini lebih spesial.

Anda bisa merayakan wisuda dan hari kelulusan untuk orang terkasih dengan beberapa rangkaian buket wisuda diatas dari Orchid Florist. Rangkaian buket bunga tersebut sudah disesuaikan dengan tema kelulusan sehingga cocok untuk diberikan saat wisuda. Buket bunga tersebut juga masih segar dan dipilih dari bunga-bunga terbaik untuk melengkapi hari spesial Anda. Tak ketinggalan, disisipkan kartu ucapan dan juga boneka agar kado ini lebih spesial.

Memilih Buket Untuk Ulang Tahun, Perhatikan Hal-Hal Penting Ini

Memilih Buket Untuk Ulang Tahun, Perhatikan Hal-Hal Penting Ini

Jika ada teman, pacar, atau kenalan yang berulang tahun, Anda bisa memilih buket ulang tahun sebagai hadiah. Melihat bahwa ulang tahun adalah hari yang istimewa, maka Anda pun juga harus memberikannya hadiah yang spesial dan berkesan. Dari sekian banyak rekomendasi hadiah yang bisa diberikan, bunga adalah salah satunya.

Apalagi saat ini pemberian bunga tidak hanya diperuntukkan bagi perempuan saja. Tetapi laki-laki pun juga tidak masalah. Jadi, tugas Anda hanya perlu untuk memilihkan bunga-bunga terbaik dan memiliki makna yang baik juga di hari bertambahnya umur tersebut.

buket ulang tahun

Hal Yang Perlu Diperhatikan Saat Memilih Buket Ulang Tahun

Agar buket yang akan Anda berikan benar-benar istimewa dan memiliki kualitas yang bagus, seperti halnya saat memesan bunga papan jakarta, maka berikut adalah beberapa hal yang harus Anda perhatikan saat memilihnya.

Pilihlah Toko Bunga Yang Terbaik

Sebagai awal mula untuk mendapatkan buket bunga yang bagus adalah dengan memilih toko bunga yang terbaik. Anda bisa mencarinya secara online dengan mengunjungi setiap website toko bunga dan mengecek review dari para pelanggan. Kumpulkan setiap toko yang Anda dapatkan dan saring kembali untuk mendapatkan yang terbaik.

Jika ingin membeli secara offline, maka Anda bisa bertanya pada teman mengenai informasi toko bunga yang terbaik. Anda bisa langsung datang ke tokonya untuk memastikan kualitas bunga yang disediakan. Dengan cara inilah, Anda bisa mendapatkan persembahan terbaik untuk hadiah ulang tahun.

Memilih Bunga Yang Sesuai Dengan Tema Ulang Tahun

Ada banyak sekali jenis bunga yang disediakan oleh toko bunga. Namun, setiap bunga tentunya memiliki makna yang berbeda-beda yang harus Anda sesuaikan dengan tujuan buket bunga Anda. Ada berbagai jenis bunga yang cocok untuk Anda berikan sebagai hadiah ulang tahun.

Misalnya saja bunga mawar sebagai lambang cinta, keinginan yang kuat, loyalitas, dan keterbukaan. Kemudian bunga tulip yang melambangkan persahabatan, kebahagiaan pribadi dan pengakuan. Namun, hindari untuk memberi bunga tulip berwarna kuning yang bermakna memisahkan pasangan.

Lalu, Anda juga bisa memilih bunga iris sebagai buket ulang tahun yang bermakna bijak, kepercayaan, dan umur panjang. Dan bunga anggrek yang melambangkan kemurnian, harmoni, dan kesempurnaan.

Pilih Bunga Yang Berwarna Cerah

Selain memilih jenis bunga, jangan lupa untuk memperhatikan apakah warna bunga tersebut cerah atau tidak. Jangan sampai Anda tidak memperhatikannya dan justru memilih bunga yang berwarna pucat. Tentu saja ini akan mengurangi keindahannya.

Karena diketahui bahwa setiap jenis bunga biasanya memiliki warna yang bervariasi. Maka pilihlah warna yang benar-benar segar. Misalnya saja bunga mawar, maka pilihlah mawar yang berwarna cerah seperti merah atau pink. Lalu jika menggunakan bunga lili, Anda bisa memilih yang berwarna kuning atau pink.

Melalui beberapa hal tersebut, Anda pun lebih detail di dalam memilih buket ulang tahun yang cocok. Sehingga, hadiah terbaik pun bisa Anda berikan untuk membuat penerimanya merasa bahagia.

Jenis-Jenis Bunga Untuk Buket Yang Cocok Diberikan Saat Wisuda

Jenis-Jenis Bunga Untuk Buket Yang Cocok Diberikan Saat Wisuda

Memberikan buket bunga saat wisuda seolah telah menjadi tradisi. Apalagi wisuda merupakan momen yang sangat ditunggu-tunggu setiap orang yang sudah menyelesaikan pendidikan di perguruan tinggi. Ini adalah bentuk pencapaian yang tidak hanya membahagiakan diri sendiri, tetapi juga membahagiakan keluarga.

Oleh karena itu, di momen wisuda ini buket bunga menjadi hadiah spesial yang bisa diberikan sebagai bentuk rasa bahagia Anda dengan mereka yang sedang wisuda. Namun, tidak semua jenis bunga cocok untuk dijadikan buket. Ada beberapa jenis bunga tertentu yang paling tepat untuk dibuat menjadi buket hadiah wisuda.

buket

Jenis Bunga Untuk Buket

Berikut adalah beberapa jenis bunga yang paling cocok dibuat buket untuk acara wisuda.

Bunga Mawar

Selama ini bunga mawar sangat populer untuk diberikan pada seseorang. Tidak terkecuali kepada orang yang sedang wisuda. Di mana pemberian bunga mawar akan menunjukkan rasa bahagia Anda pada mereka yang sudah lulus. Apalagi bunga mawar ada banyak sekali warnanya. Ada merah, pink, oranye, dan kuning.

Nantinya bunga mawar ini akan dirangkai secantik mungkin oleh penjualnya dan biasanya akan dikombinasikan dengan jenis bunga lainnya agar membuat buket tampak mempesona saat diberikan.

Bunga Anyelir

Sudah tidak perlu diragukan lagi keindahan dari bunga anyelir ini. Selain bisa menjadi salah satu bunga yang dirangkai dalam bunga papan jakarta, bunga anyelir juga sangat cocok masuk di dalam rangkaian buket wisuda. Bunga anyelir sendiri ada beragam warnanya, seperti putih, kuning, pink, merah, dan ungu.

Di mana setiap warnanya mengandung arti yang berbeda-beda. Misalnya saja bunga anyelir putih yang berarti kesetiaan dan rasa syukur yang murni. Lalu anyelir merah yang berarti kekaguman dan persahabatan. Anyelir putih yang dikaitkan dengan cinta seorang ibu dan kaum perempuan.

Lalu anyelir ungu yang melambangkan ketidakteraturan. Dan anyelir kuning yang melambangkan penolakan, emosi, benci, dan kecewa pada seseorang. Jadi, pastikan anyelir yang dipilih untuk buket hadiah wisuda jangan sampai salah warna.

Bunga Anggrek

Anggrek menjadi salah satu bunga yang tepat untuk diberikan saat ada kenalan yang sedang wisuda. Anggrek sendiri dapat melambangkan cinta dan kekuatan sebagai bentuk pengungkapan hati Anda pada kenalan yang wisuda.

Di mana Anda memberikan kekuatan pada mereka yang wisuda agar lebih kuat di dalam menghadapi lembar hidup yang baru setelah wisuda. Karena nantinya mereka akan menghadapi kehidupan secara nyata, seperti bekerja. Dan disamping menguatkan, Anda juga memberikan rasa cinta kepada mereka.

Melalui beberapa jenis bunga tersebut, Anda pun sudah mendapat referensi di dalam memilih bunga yang cocok untuk hadiah wisuda. Nantinya pemilik toko bungalah yang akan merangkaikan buket indah untuk Anda dan dikombinasikan dengan bunga cantik lainnya.

 

Ingin Pesan Standing Flower? Inilah Kegunaannya Untuk Beragam Acara

Ingin Pesan Standing Flower? Inilah Kegunaannya Untuk Beragam Acara

Anda tentu tidak asing lagi dengan standing flower. Standing flower merupakan rangkaian dari beberapa jenis bunga yang indah, dirangkai secara rapi dan cantik kemudian bunga tersebut dibuat dalam posisi berdiri dengan menggunakan kayu atau besi untuk menyangganya.

Standing flower banyak digunakan untuk beberapa acara. Baik acara yang bahagia hingga yang duka. Dan biasanya rangkaian bunga ini ditawarkan dengan harga yang bervariasi tergantung dengan modelnya.

standing flower

Kegunaan Standing Flower

Tidak sedikit orang yang selain menggunakan bunga papan jakarta, juga menggunakan nya untuk beberapa acara tertentu. Berikut adalah beberapa kegunaan standing flower untuk acara-acara yang umum Anda jumpai.

Untuk Ucapan Selamat Ulang Tahun

Ketika ada teman maupun saudara yang berulang tahun, Anda bisa memberikan ini untuknya. Anda bisa memesannya sebelum acara berlangsung, kemudian jangan lupa untuk turut memintakan kartu ucapan agar diselipkan pada rangkaian bunga tersebut.

Bahkan Anda juga bisa meminta untuk diberi tulisan “Selamat Ulang Tahun” atau “Happy Birthday” di bagian permukaan bunga. Misalnya di bagian tengah. Ini akan menjadi hadiah yang tidak bisa dilupakan oleh penerima dan menunjukkan bahwa Anda adalah orang yang perhatian.

Untuk Ucapan Bukanya Bisnis Baru

Jika Anda memiliki kenalan yang baru saja membuka bisnis baru atau membuka cabang dari bisnisnya, maka Anda juga bisa memberikan standing flower ini. Pemberian ini akan menunjukkan bahwa Anda turut bahagia dengan kesuksesan orang tersebut dan memberikan apresiasi atas keberhasilannya.

Cara ini juga ampuh untuk saling merekatkan silaturahmi dan kerja sama antara pembeli dan penerimanya.

Untuk Acara Pernikahan

Jika Anda menghadiri suatu acara pernikahan, biasanya Anda akan melihat adanya beberapa standing flower yang diletakkan di dekat pintu masuk atau di pinggir jalan yang akan dilalui oleh pengantin. Mengingat bahwa pernikahan adalah momen bahagian yang sakral, tentunya dekorasi pun harus dibuat secantik dan seromantis mungkin.

Salah satunya adalah dengan meletakkan banyak bunga di sekitarnya. Anda bisa memesan ini sebagai ucapan kepada pengantin. Pengantin yang melihat pun akan sangat senang dan meninggalkan kesan yang sangat mendalam di acara bahagianya tersebut.

Ucapan Duka Cita

Standing flower tidak hanya diberikan untuk acara-acara yang bahagia saja. Tetapi juga bisa diberikan sebagai ucapan duka cita. Pemberian tersebut menandakan bahwa Anda turut merasakan kesedihan yang mendalam. Selain itu, hal ini juga bisa menjadi bentuk penghormatan Anda terhadap jasa-jasanya yang selama ini sudah diberikan semasa hidup.

Jadi, sebagai bentuk rasa sayang, perhatian, apresiasi, dan penghormatan Anda, maka memberikan ini bisa menjadi pilihan yang terbaik dan mampu meninggalkan kesan yang mendalam.

 

Jangan Langsung Beli, Ini 5 Cara Memilih Bunga Yang Masih Fresh

Jangan Langsung Beli, Ini 5 Cara Memilih Bunga Yang Masih Fresh

Bunga meja – Untuk mengungkapkan perasaan, tidak sedikit orang yang memilih bunga sebagai persembahan yang istimewa, seperti halnya bunga meja. Setiap orang yang memberikan bunga memiliki alasannya masing. Ada yang bertujuan untuk mengungkapkan perasaan, untuk mengucapkan terima kasih, untuk mengungkapkan rasa sayang pada sahabat, dan sebagainya.

Apapun tujuan Anda untuk memberikan bunga, pastinya Anda mengharapkan agar bunga tersebut dalam kondisi yang berkualitas baik atau masih segar. Dengan begitu, Anda pun bisa memberikannya dengan penuh rasa percaya diri dan penerimanya juga merasa bahagia atas ketulusan hati Anda.

Bunga meja

Cara Mengetahui Bunga Yang Segar

Bagi Anda yang hendak memberikan bunga, maka berikut ini adalah beberapa cara untuk mendeteksi kesegaran bunga.

Cek Bagian Bawah Kelopak Bunga

Saat Anda membeli bunga, sempatkan diri untuk mengecek bagian bawah kelopak bunga. Anda perlu untuk merabanya agar dapat merasakan apakah bunga tersebut masih segar atau tidak.

Jika bunga tidak segar, maka di bagian bawah kelopaknya memiliki tekstur yang lunak atau terasa lembab. Pilihlah bunga dengan bagian bawah kelopak yang masih keras. Hal ini berarti bunga masih baru dan mampu bertahan hingga beberapa hari lagi.

Lihatlah Warna Kelopaknya

Bunga yang masih segar adalah yang warna kelopaknya masih cerah. Sedangkan bunga yang sudah tidak segar akan memiliki kelopak yang berwarna pudar, transparan, serta warnanya kecoklatan.

Selain itu, bunga yang tidak berkualitas akan terdapat bercak-bercak yang berwarna hitam di bagian pinggir dan juga sobek. Jadi, pastikan jika Anda ingin membeli bunga seperti bunga papan jakarta, maka perhatikanlah warna kelopaknya.

Bunga Dalam Kondisi Kuncup

Bunga yang segar adalah yang masih dalam kondisi menguncup. Bunga yang masih kuncup ini mampu bertahan untuk beberapa hari ke depan jika Anda merawatnya dengan sebaik mungkin.

Misalnya saja bunga meja Anda yang diletakkan di vas dan diberi air secukupnya. Sedangkan jika Anda memilih bunga yang sudah mekar, maka ketahanannya tidak akan selama seperti bunga yang masih kuncup.

Cek Bagian Batang

Selain mengecek bunganya, Anda juga harus mengecek batangnya. Di mana batang bunga yang masih segara biasanya lebih kuat dan bersih. Lalu untuk bunga yang tidak berkualitas baik, maka batangnya bertekstur lunak dan warnanya kecoklatan. Ini berarti bunga tersebut sudah terpapar bakteri dan berpotensi untuk menyebar.

Dengan begitu, bunga pun menjadi cepat layu. Bunga yang segar pasti memiliki tangkai yang masih berwarna hijau terang, tidak ada lubang, dan juga tidak ada bercak-bercak.

Periksa Bagian Daunnya

Setelah mengecek bunga dan batangnya, Anda juga perlu untuk mengecek daunnya. Karena biasanya bunga yang dijual masih menyisakan beberapa daun di batangnya. Jadi, Anda bisa mengeceknya terlebih dahulu sebelum membeli. Bunga yang berkualitas baik, tentunya masih memiliki daun yang berwarna hijau dan segar.

Sedangkan jika daun sudah berwarna kuning maupun kecoklatan, dan ada bintik-bintik, maka bunga tersebut sebaiknya tidak Anda pilih. Karena bintik-bintik tersebut disebabkan oleh keberadaan bakteri.

Dengan melakukan pengecekan terlebih dahulu sebelum membeli bunga, maka Anda pun bisa mendapatkan bunga meja yang berkualitas baik.

Tips Memilih Toko Bunga Jakarta Yang Terpercaya

Tips Memilih Toko Bunga Jakarta Yang Terpercaya

Bagi Anda yang hendak memberikan kejutan spesial, seperti hadiah wisuda, kejutan untuk hari ibu, atau hadiah untuk pasangan, maka toko bunga jakarta menjadi sangat Anda butuhkan. Di mana toko bunga ini tidak hanya sekedar menyediakan beragam bunga, tetapi juga Anda bisa meminta untuk dirangkaikan semenarik mungkin.

Kebutuhan akan bunga yang semakin banyak, hal ini pun membuat Anda lebih mudah untuk menemukan toko-toko bunga, salah satunya di Jakarta. Namun, untuk mendapatkan bunga yang berkualitas, tentunya Anda harus memilih toko bunga yang benar-benar terpercaya.

toko bunga jakarta

Tips Memilih Toko Bunga Yang Terpercaya

Berikut adalah beberapa tips yang bisa Anda jadikan pedoman saat memilih toko bunga terpercaya di Jakarta.

Memberikan Pelayanan Yang Maksimal

Salah satu hal yang biasanya dilihat saat akan menggunakan jasa atau membeli produk adalah pelayanan yang diberikan. Karena inilah yang akan membuat Anda nyaman. Seperti halnya saat Anda hendak membeli bunga papan jakarta atau rangkaian bunga lainnya. Pastikan bahwa customer service di toko bunga memberikan pelayanan yang ramah.

Apalagi saat ini sudah tersedia toko bunga secara online. Anda bisa melihat, apakah customer service bisa memberikan fast response dan memenuhi apa yang Anda inginkan atau tidak.

Memiliki Rekomendasi Yang Baik

Bunga yang dibeli tentunya memiliki tujuan yang berbeda-beda. Apakah untuk hadiah wisuda, untuk lamaran, untuk diberikan pada teman yang baru membuka bisnis, dan sebagainya. Tentunya setiap tujuan pemberian bunga memiliki desainnya masing-masing.

Sebagai toko bunga yang berpengalaman, seharusnya mereka bisa memberikan rekomendasi yang baik untuk setiap bunga yang Anda pesan. Apalagi bagi Anda yang tidak terlalu paham dengan bunga. Maka pemilik toko bungalah yang akan memberikan saran terbaik agar penerima bunga benar-benar merasa excited saat menerimanya.

Menyelesaikan Pesanan Secara On Time

Bagi Anda yang akan membeli bunga tentunya sudah memiliki jadwal tersendiri kapan harus memberikan bunga tersebut. Anda bisa memesan bunga beberapa hari sebelum acara atau jika desain bunga sederhana juga bisa dibeli secara mendadak.

Di sinilah Anda bisa melihat bahwa toko bunga jakarta tersebut terpercaya atau tidak. Di mana toko bunga bisa menyelesaikan pesanan secara tepat waktu sesuai dengan permintaan Anda. Jangan sampai bunga pesanan Anda terlambat diberikan dan akan membuat Anda kecewa serta malu.

Bertanggung Jawab Pada Setiap Pesanan

Toko bunga yang terpercaya haruslah bertanggung jawab pada setiap pesanan. Di mana tidak hanya melakukan promosi yang menarik saja tetapi hasilnya tidak sesuai. Inilah yang akan membuat klien enggan untuk datang kembali. Jadi, pastikan bahwa toko bunga tersebut menyajikan bunga secara baik hingga pengirimannya.

Jadi, untuk mendapatkan bunga yang berkualitas, pastikan Anda memilih toko yang secara baik. Melalui tips tersebut, akan sangat membantu Anda untuk menemukan toko bunga jakarta yang terpercaya.

Jangan Salah Beli, Berikut 5 Bunga yang Dipilih untuk Ekspresi Belasungkawa

Jangan Salah Beli, Berikut 5 Bunga yang Dipilih untuk Ekspresi Belasungkawa

Mengirimkan bunga papan Bekasi sebagai ungkapan belasungkawa umum dilakukan masyarakat Indonesia. Beberapa orang mengirimkannya karena merasa melayat saja kurang cukup. Namun, ada juga yang menjadikan bunga papan sebagai perwakilan dari individu maupun kelompok.

Untuk memesan bunga papan duka cita, Anda juga tak boleh sembarangan memilah bunga. Pasalnya, tak semua bunga mencerminkan rasa sedih, pilu, atau simpati. Toko bunga profesional biasanya sudah mempunyai preferensi untuk jenis bunga papan Jakarta ini. Sebagai tambahan wawasan, berikut tipe-tipe bunga yang bisa Anda pilih.

Bunga papan Bekasi

Lili

Dikenal sebagai bunga bakung, lili yang biasanya dipakai untuk mengutarakan kasih sayang rupanya kerap dirangkai untuk bunga papan duka cita. Akan tetapi, toko akan memilih lili putih saja. Hal ini disebabkan lili putih bukan cuma digunakan sebagai simbol keagungan dan kemurnian, melainkan juga simpati. Selain itu, aroma lili dianggap mendukung untuk dipasang di rumah duka atau keluarga yang ditinggalkan maupun pemakaman.

Anyelir

Masyarakat Indonesia sudah akrab dengan anyelir, karena bunga ini termasuk yang populer dibeli untuk buket atau bunga papan belasungkawa. Seperti lili, anyelir juga mempunyai warna beragam, sebut saja anyelir merah muda yang dipakai untuk melambangkan bisnis. Namun, untuk dikirimkan ke penerima yang ditinggalkan selamanya oleh orang terkasih, anyelir putih akan dipilih toko bunga papan Bekasi karena menyimbolkan rasa empati.

Mawar

Bisa dikatakan mawar adalah salah satu bunga yang paling umum dijumpai di pemakaman. Tak hanya itu, kelopak-kelopaknya sering dipakai untuk menyekar. Ada dua jenis mawar yang acap kali dipilih untuk merangkai bunga papan belasungkawa, antara lain mawar merah dan mawar putih. Mawar merah dianggap dapat memberikan semangat hidup bagi pihak yang ditinggalkan, sedangkan mawar putih berperan sebagai simbol rasa hormat dan ketulusan atau keikhlasan.

Gladiol

Selanjutnya ada gladiol, yakni jenis lili tertua di dunia. Dulu, masyarakat Romawi kuno memakai gladiol untuk mengungkapkan ketulusan serta rasa hormat. Seperti lili yang sering Anda temukan di toko, bunga ini mempunyai batang tinggi, bahkan ada yang mencapai empat meter. Warna gladiol pun bervariasi, dari putih, merah muda, hijau, kuning, hingga oranye. Namun untuk duka cita, bunga warna putih yang biasanya digunakan.

Krisan

Seperti mawar dan lili, krisan termasuk bunga yang serbaguna karena bisa dimanfaatkan untuk berbagai situasi. Selain sebagai tanaman hias, krisan juga bisa dipasang dalam rangkaian bunga papan duka cita. Di Eropa dan Amerika, krisan merupakan jenis bunga yang memiliki arti simpati hingga rasa hormat. Untuk ungkapan duka cita, krisan putih yang umumnya dipilih dan dapat dipadukan dengan bunga lain.

Selamat memilih rangkaian bunga papan Bekasi!

Daripada Dibuang, Daur Ulang Karangan Bunga Meja dengan cara Ini!

Daripada Dibuang, Daur Ulang Karangan Bunga Meja dengan cara Ini!

Menerima Karangan bunga meja  untuk acara penting pasti meninggalkan kesan mendalam untuk Anda, terutama kalau datang dari klien atau orang tersayang. Sayangnya, bunga-bunga indah yang dirangkai pada karanga bunga tak akan bertahan lama. Untuk jenis terbaik saja kesegarannya tak sampai tiga hingga lima hari.

Bunga-bunga yang dibiarkan layu biasanya bakal meninggalkan aroma kurang sedap. Sebelum mengganggu, kumpulan bunga tersebut bisa Anda daur ulang dengan langkah-langkah ini:

Bunga potong
Bunga potong

Copot dan keringkan bunga

Langkah pertama yang perlu Anda lakukan pada Karangan bunga meja  yang sudah beberapa hari dan hampir layu  adalah mencopot bunga-bunga yang mulai berubah warna. Tempatkan di wadah seperti kotak kedap udara dengan silica gel untuk mempertahankan bentuknya. Keringkan bunga secara alami sampai tak mengeluarkan aroma dan berubah tekstur secara menyeluruh. Warna kecokelatan pada bunga kering memberikan kesan vintage yang cocok dijadikan sebagai dekorasi ruangan.

  • Gantung di dinding atau sekitar jendela

Ingin bunga cepat kering tanpa mengubah banyak warna? Gantungkan bunga-bunga yang sudah dilepas di dinding atau sekitar jendela, tetapi pastikan jangan terkena paparan sinar matahari langsung karena akan mempercepat perubahan warna. Pengeringan bunga dengan langkah ini mungkin akan membutuhkan waktu lama dibandingkan metode sebelumnya. Selain itu, pastikan bunga yang dipilih masih memiliki bentuk utuh.

  • Membingkai bunga kering

Pernah mendapatkan bunga kering dari Toko Bunga? Selain dijadikan dekorasi dengan dua cara di atas, Anda juga bisa membingkainya dalam pigura-pigura cantik. Cara ini bisa Anda aplikasikan pada bunga yang masih utuh atau sudah lepas dari tangkainya. Susun bunga dalam papan pigura dan tempelkan memakai lem. Tunggu sampai kering sebelum menggantung atau menaruh pigura berisi bunga di meja.

  • Menjadikannya sebagai bahan potpourri

Bunga-bunga beraroma kuat bisa Anda olah menjadi potpourri. Untuk membuatnya, siapkan aneka rempah seperti biji pala, cengkeh, dan kayu manis bersama wewangian seperti ekstrak vanili. Lantas campur bersama bunga ke dalam wadah berbahan kaca dan keramik. Simpan di ruangan dengan sirkulasi udara baik dan hindari sinar matahari langsung. Setelah kering, masukkan potpourri ke wadah dan tutup menggunakan kain tipis untuk dipakai.

  • Membuat kreasi pressed flowers

Produk lain yang bisa Anda gunakan dari sebuah karangan bunga bekas  adalah pressed flowers. Cara membuatnya cukup mudah, yakni dengan menaruh bunga-bunga dalam posisi yang Anda inginkan, lalu tekan memakai buku tebal atau beban lain sampai bunga mengering. Setelah itu, pressed flowers dapat Anda jadikan produk lain yang tak kalah menarik seperti pembatas buku, kartu ucapan, lukisan, dan lain sebagainya.

Dengan mendaur ulang Karangan bunga meja setelah acara selesai, Anda tak hanya menekan volume sampah, tetapi juga menghasilkan produk baru yang tak kalah bermanfaat.

4 Tip Menentukan Desain Bunga Papan agar Hasilnya Sesuai Harapan

4 Tip Menentukan Desain Bunga Papan agar Hasilnya Sesuai Harapan

Desain menjadi aspek penting dalam memesan bunga papan Jakarta Selatan, sebab bakal mempengaruhi nilai estetikanya. Toko-toko yang berpengalaman tentunya mampu mewujudkan konsep yang diinginkan konsumen. Namun, Anda juga sebaiknya memperhatikan supaya bunga papan yang dihasilkan sesuai harapan.

Seperti apa desain bunga papan Jakarta yang bagus sekaligus bersahabat dengan bujet? Simak empat hal berikut saat Anda mengajukan pesanan kepada pihak toko.

Bunga papan Jakarta Selatan
Bunga papan Jakarta Selatan

Desain jangan terlalu ramai

Menggunakan bunga untuk ornamen atau elemen utama memang akan membuat desain terlihat maksimal. Namun, jangan memilih terlalu banyak bunga, apalagi kalau jenisnya tidak cocok dengan pesan yang ingin disampaikan. Ingat fungsi utama bunga papan yang bukan sekadar penghias, melainkan juga ‘wakil’ Anda di acara atau perayaan tertentu.

Untuk kombinasi warna, misalnya, cukup pilih dua atau tiga bunga yang sesuai dengan konsep karangan. Pasalnya nanti ada pelengkap seperti daun yang akan meramaikan desain.

Memilih bentuk papan yang unik

Sebagian besar papan yang dipakai untuk bunga papan cenderung kaku, yakni kotak atau persegi panjang. Lantas, adakah opsi lain yang bisa digunakan agar desain terlihat berbeda? Penyedia jasa pembuatan karangan bunga biasanya menawarkan bentuk lain seperti bulat, segi lima, hingga yang menyerupai benda lain seperti tirai, pita, hingga hati.

Anda yang membutuhkan bunga papan Jakarta Selatan unit dapat menanyakan bentuk papan dulu dan siapkan dana tambahan apabila dibutuhkan.

Beli bunga-bunga beraroma kuat

Ingin bunga papan Anda terlihat lebih mewah dan elegan? Manfaatkan bunga-bunga mahal atau musiman seperti lili, tulip, atau mawar segar. Meski Anda harus mengeluarkan bujet yang lebih banyak, bunga-bunga tersebut bakal memberikan kesan yang lebih berkelas dan dikenang penerima karena perpaduan aromanya yang memikat.

Jika anggaran belum cukup, Anda bisa mengakalinya dengan memesan bunga plastik kepada pembuat bunga papan untuk diselipkan di antara bunga-bunga asli.

Berikan ucapan singkat yang membekas

Selain jenis bunga, ucapan yang Anda tinggalkan pada bunga papan akan berdampak pada nilai keindahannya. Akan lebih baik kalau Anda menyelipkan ucapan singkat, tetapi bakal membekas di ingatan penerima. Selain itu, pihak pembuat juga tak membutuhkan waktu lama untuk mengukir setiap huruf hingga merangkainya.

Kemudian, untuk menghindari kesalahan eja, tulis ucapan sejelas mungkin (secara manual atau diketik), lalu baca beberapa kali sebelum Anda mengirimkannya kepada pihak pembuat.

Anda yang tak mau kerepotan bisa memilih desain template yang disediakan. Dengan konsep yang tersedia, Anda tinggal menambahkan ucapan dan membeli bunga-bunga yang diperlukan. Jangan lupa juga menentukan ukuran bunga papan Jakarta Selatan yang bakal dikirim supaya ongkos kirim yang dimasukkan tak akan membuat tagihan membengkak.

Serba-serbi Bunga Papan Jakarta: dari Manfaat hingga Tip Memesannya

Serba-serbi Bunga Papan Jakarta: dari Manfaat hingga Tip Memesannya

Bunga papan banyak di jumpai di berbagai kesempatan, dari grand opening restoran, acara wisuda, hingga pemakaman. Dibandingkan jenis rangkaian lain, bunga papan memang lebih mahal mengingat ukurannya yang besar dan desainnya yang beragam. Belum lagi jumlah serta jenis bunga yang digunakan sangat beragam.

Sejarah singkat bunga papan di Indonesia

Walau mudah ditemukan, bunga papan Jakarta Selatan ternyata mempunyai sejarah sebelum dijadikan sebagai media berkomunikasi di zaman modern. Seperti yang Anda ketahui, bunga papan dapat dikirim untuk berbagai situasi, dari ungkapan syukur, bahagia, hingga duka cita. Jenis bunga dan konsep yang diaplikasikan pun biasanya mengikuti pesan yang ingin disampaikan pengirim.

Lantas, sudah berapa lama bunga papan digunakan di Indonesia? Tradisi pengiriman rangkaian bunga ternyata sudah berlangsung sejak masa kejayaan umat Hindu, entah untuk acara keagamaan maupun upacara-upacara adat. Selain itu, saat seorang raja menikah, bunga papan bakal menghiasi kawasan istana dengan aneka bunga. Pengirim buket atau bunga papan biasanya datang dari kerajaan-kerajaan lain sebagai bentuk penghormatan.

Seiring berkembangnya zaman dan tren masyarakat, bunga papan mengalami perubahan secara fungsional. Desainnya pun dimodifikasi sedemikian rupa mengikuti selera konsumen maupun harga yang dibanderol untuk bunga papan yang dipesan.

bunga papan jakarta

Manfaat bunga papan sesuai kondisi dan situasi

Bunga papan memang tak sulit didapatkan, tetapi Anda harus memperhatikan kondisi dan situasi terlebih dulu. Kalau sampai salah pilih dan kirim, bukan hanya Anda yang merugi. Pihak penerima juga akan salah paham saat mendapatkan bunga papan tersebut.

Kemudian, apabila dikirim sesuai momen, bunga papan akan memberikan sejumlah manfaat seperti yang disebutkan berikut ini.

Menjaga hubungan atau silaturahmi

Pengiriman bunga papan Jakarta Pusat untuk momen ini cukup sering dilakukan. Hal ini umum ditemukan di dunia bisnis. Sebagai contoh, sebuah perusahaan yang mengirimkan bunga papan kepada klien atau kolega yang bermitra bersama mereka saat ada capaian yang berhasil dipenuhi. Selain sebagai ungkapan selamat, bunga papan tadi pun akan menguatkan relasi.

Petinggi seperti pejabat pemerintah adalah pihak lain yang kerap menerima bunga papan, terutama setelah mereka mengalami kenaikan jabatan atau menerima penghargaan.

Memeriahkan acara atau perayaan

Apa Anda pernah menemukan deretan bunga papan di restoran atau tempat usaha yang baru buka? Rata-rata pengirim bunga papan Bekasi tersebut biasanya datang dari partner atau klien yang jadi sponsor. Oleh karena itu, Anda akan menemukan nama besar, baik dari individual maupun lembaga-lembaga terkait. Desain dan jenis bunga yang digunakan juga bukan tipe murahan.

Kehadiran bunga papan di acara atau perayaan secara tak langsung dapat memeriahkan momen sekaligus memberikan kesan bahwa kegiatan tersebut bersifat penting.

Ekspresi suka cita atau duka cita

Tak hanya ditujukan untuk acara-acara eksklusif, bunga papan bisa Anda kirimkan juga untuk perayaan yang lebih umum seperti pernikahan atau pembukaan cabang bisnis. Langkah yang sama dilakukan untuk momen pilu seperti pemakaman seseorang. Dalam hal ini, jenis bunga dan desain dari toko bunga Jakarta tak sama untuk mewakilkan perasaan penerima maupun pengirim.

Selain itu, kehadiran bunga papan dapat menjadi ‘pengganti’ pengirim yang berhalangan hadir karena jadwal padat atau jarak yang terlalu jauh.

Membantu membangun citra diri

Perhatikan setiap bunga papan Jakarta yang Anda lihat di acara atau tempat bisnis tertentu. Pasti ada nama individu atau perusahaan yang tercantum, bukan? Selain menunjukkan siapa pengirimnya, identitas yang terdapat pada bunga papan akan membantu Anda membangun citra diri, terutama kalau Anda menempati posisi penting di perusahaan tertentu.

Kalau Anda mau meninggalkan kesan yang bagus, pastikan bunga papan atau standing flower yang dipesan mempunyai desain menarik, tetapi tak berlebihan.

Memperkenalkan diri kepada publik

Bunga papan bisa Anda manfaatkan untuk mengenalkan diri kepada publik. Seperti benefit kesatu, langkah ini akan efektif untuk kepentingan bisnis. Bunga papan yang ditempatkan di pintu masuk atau lokasi strategis lainnya akan meningkatkan peluang Anda ‘dikenali’ calon klien potensial yang mungkin sedang mencari mitra kerja seperti Anda.

Dalam hal ini, pastikan Anda tak salah mencantumkan nama sendiri atau perusahaan. Kecerobohan seperti ini justru akan membuat Anda dianggap kurang profesional.

Hal-hal yang perlu diperhatikan saat memesan bunga papan

Seperti untuk buket wisuda atau keperluan lain, memesan bunga papan pun perlu memperhatikan sejumlah hal. Langkah ini akan membantu pemilik toko untuk menyiapkan konsep, pemilihan bunga, hingga proses pengiriman tanpa melakukan kesalahan fatal.

  • Memilih ukuran bunga papan

Ukuran bunga papan cukup beragam, sehingga harus Anda sesuaikan dengan bujet dan kebutuhan. Semakin besar ukurannya, semakin mahal pula harga yang dibanderol. Belum lagi tambahan desain dan jenis bunga yang kerap membebani tagihan.

Jika lokasi penerima cukup jauh, sebaiknya Anda memilih papan bunga berukuran kecil atau sedang. Sementara bunga papan ukuran besar akan lebih aman dibawa apabila alamat yang dituju dekat dari tempat toko yang membuat rangkaian bunga tersebut.

  • Kombinasi warna dan aksesori bunga

Warna yang dipilih untuk bunga pernikahan dan bunga untuk orang sakit pastinya berbeda. Jadi, jangan abaikan aspek ini supaya penerima merasa terhibur atau tenang, karena warna bunga yang simbolis menunjukkan kepedulian Anda terhadap situasi yang mereka alami.

Sebagai contoh, Anda yang berniat mengirim bunga untuk suasana duka sebaiknya memilih kombinasi warna gelap dan natural. Berbeda dengan karangan bunga untuk momen-momen bahagia yang cenderung cerah dan menarik perhatian mata.

  • Menggunakan bunga segar dan baru

Jika sempat, luangkan waktu Anda untuk mampir ke toko bunga papan untuk melihat kondisi bunga yang mereka pakai. Bunga segar dan baru pastinya direkomendasikan, tetapi dana yang disediakan pun biasanya lebih besar.

Rata-rata bunga segar yang dipilih untuk buket ulang tahun atau bunga papan mampu bertahan selama empat hingga enam hari. Dengan begitu, karangan bunga yang sampai di tangan penerima tidak akan cepat layu dan bisa dinikmati keindahannya sementara waktu.

  • Pemesanan secara offline atau online

Seperti sebagian besar bisnis lain, bunga papan sudah bisa Anda pesan secara offline atau online. Mendatangi toko fisik dan mendiskusikan konsep Anda bersama pemiliknya memang lebih mudah karena Anda bisa memastikan bunga papan yang dibuat sesuai kebutuhan.

Namun, Anda yang tak sempat mampir untuk melihat bunga meja atau bunga papan dapat mengakses media sosial atau website toko yang bersangkutan. Beberapa di antara mereka bahkan sudah menyediakan kontak lewat aplikasi chatting dan telepon untuk melancarkan pemesanan.

Semoga setelah membaca artikel ini Anda dapat cermat menentukan desain hingga memilih toko yang berpengalaman membuat karangan bunga. Jadi, bunga papan Jakarta yang diantar ke pihak penerima pun akan memuaskan.